Cara Yang Tepat Membudidayakan Usaha Ikan Lele


sumber : http://jokowarino.id/cara-tepat-membudidayakan-usaha-ikan-lele/
Memilih sebuah usaha memang bukanlah hal yang bisa dikatakan mudah, sebab jenis usaha yang tepat bisa mendatangkan kesuksesan demikian sebaliknya. Memilih bidang usaha yang tepat memang bergantung pada peruntungan pula tidak sepenuhnya atas dasar kesengajaan.
Banyak pengusaha yang harus banting setir dalam memilih jenis usaha untuk kemudian bisa sukses. Pengelolaan yang baik dan pemahaman penuh mengenai bidang yang digeluti menjadi beberapa kunci sukses dalam mengelola sebuah usaha.
Mencoba peruntungan di bidang perikananMemilih sebuah usaha memang penting sekali melihat pangsa pasar di daerah asal Anda, apabila kebetulan masyarakatnya menyukai jenis ikan pun untuk jenis usaha lain. Maka tidak ada salahnya mengelola usaha beternak ikan, namun pilih jenis ikan yang familiar di kota Anda.
Bisa pula memilih ikan yang merakyat, seperti ikan lele, yang menjadi salah satu ikan paling mudah dikenal dan didapatkan. Harganya yang merakyat menjadikannya tidak hanya dijual di warung makan namun juga diolah sendiri untuk dijadikan lauk-pauk.
Ikan Lele merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang sebenarnya lebih mudah untuk dibudidayakan sehingga bisa lebih cepat menghitung omzet. Ikan jenis ini juga banyak diidolakan sebab memiliki rasa yang lezat dan mudah untuk diolah agar bisa disantap kapan saja.
Hal ini pula menjadi sebuah peluang besar bagi Anda untuk mencoba peruntungan mengelola peternakan ikan Lele. Modal yang dibutuhkan pun tidak terlalu besar, dengan lahan sempit di pekarangan rumah Anda sudah bisa membudidayakan Lele secara mandiri.
Cara mengelola peternakan ikan leleAda beberapa hal yang perlu dipersiapkan untuk bisa membudidayakan ikan Lele tanpa masalah berarti, persiapan tersebut adalah:
  • Memilih jenis lele yang tepat yang mana sumber pakannya mudah didapatkan di daerah Anda dan juga cukup mudah dibudidayakan sebab jenis Lele yang berbeda pun akan berbeda dari segi cara pembudidayaannya.
  • Menyiapkan kolam ikan dengan tepat, yakni menyiapkan kolam sedalam 5 meter dan menutupinya dengan terpal secara sempurna agar tidak bocor.
  • Ketahui pH air kolam yang tepat untuk ikan Lele mudah berkembang biak, yakni sekitar 7-8, apabila kebetulan menggunakan air PAM maka sebaiknya diendapkan dulu kaporitnya.
  • Belajar cara pemijahan dan penyortiran bibit Lele dengan tepat agar menghasilkan Lele berkualitas dan memiliki harga terbaik.
Banyak sekali pengusaha Lele yang tidak bisa meraup keuntungan karena banyaknya ikan yang mati di dalam kolam. Masalah sepele seperti penyediaan air kolam menjadi penyebab utamanya, agar lebih aman sebaiknya cek kadar pH air yang digunakan.
Sebab kadar yang kurang maupun berlebihan akan memicu umur ikan Lele yang lebih terbatas sehingga kemungkinan merugi semakin besar. Beternak ikan Lele sebenarnya mudah, hanya membutuhkan ketelitian dan ketekunan dan waktu panennya pun tergolong singkat.
sudah paham gaes...? :-)

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment